Menggunakan Biocide Insecticide sebagai insektisida racun kontak andalan memang sangat menguntungkan. Kebutuhan penggunaan insektisida untuk menjaga kualitas kayu tetap prima dari serangan hama.
Mengenal Biocide Insecticide, Insektisida Racun Kontak
Biocide Insecticide adalah produk insektisida racun kontak yang bisa Anda andalkan untuk memenuhi berbagai kebutuhan pengawetan kayu. Produk insektisida kayu ini dapat memberikan perlindungan optimal pada kayu.
Penggunaan produk ini dapat diaplikasikan pada berbagai media kayu yang membutuhkan pengaplikasian pengawet kayu. Dengan cara penggunaan yang sederhana, Anda bisa melakukan perawatan dan pengawetan pada kayu dengan mudah.
Biocide Insecticide ialah insektisida racun kontak lambung spektrum luas. Produk ini bisa digunakan sebagai pengawet kayu, bambu, kertas, rotan, dan berbagai jenis serat alam lainnya.
Biocide Insecticide menggunakan bahan aktif Cypermethrine 100 Ec. Bahan ini merupakan bahan kimia sintetik neurotoksin yang bersifat sangat beracun bagi hewan berdarah dingin (serangga dan ikan) dan beberapa spesies hewan berdarah panas seperti kucing dan tikus.
Pada mamalia lain seperti manusia, Cypermethrine hanya bersifat toksik bila dosis paparannya sangat tinggi.
Keunggulan Insektisida Kayu Biocide
Sebagai pilihan obat anti serangga berkualitas, Biocide Insecticide tentu saja memiliki keunggulan dan kegunaan dibanding produk lainnya, diantaranya:
-
Efektif dan efisien mencegah berbagai jenis serangga
Karena mengandung cypermethrine sebagai bahan aktifnya, membuat biocide insecticide mempunyai kemampuan sebagai obat anti serangga yang mampu merawat lemari dapur kayu dengan maksimal.
Seeperti rayap, kumbang bubuk, kutu, nyamuk, teter (totor), kecoa, dan berbagai jenis hama yang berpotensi merusak kayu lainnya.
-
Memiliki spektrum organisme target luas
Tidak hanya berfokus pada rayap atau satu jenis serangga, biocide insecticide dapat digunakan untuk merawat lemari dapur dan menghalau berbagai jenis hama yang berpotensi merusaknya.
-
Dapat dilarutkan dengan air, sehingga lebih ekonomis
1 kg Biocide Insecticide dapat dilarutkan dengan 100 liter air, sehingga lebih ekonomis karena Anda tidak perlu membeli bahan pengencer lainnya. Cukup diencerkan dengan menggunakan air bersih.
-
Aman dan ramah lingkungan
Produk ini tidak diformulasikan dengan bahan kimia berbahaya. Telah mengikuti standar keamanan bahan kimia internasional membuat produk ini aman dan ramah lingkungan untuk diaplikasikan.
-
Stabilitas bahan aktif dapat bertahan hingga 2 tahun
Stabilitas obat anti serangga ini di dalam substrat kayu dapat bertahan sampai jangka waktu cukup lama, yaitu 2 tahun sejak pertama kali diaplikasikan.
6. Diformulasikan dalam konsentrasi tinggi
Produk ini diformulasikan dalam konsentrasi yang tinggi. Sehingga sesuai digunakan untuk memenuhi kebutuhan industri wood working dan konstruksi bangunan.
Bisa Diaplikasikan untuk Berbagai Kebutuhan
Anda bisa mengandalkan insektisida Biocide untuk memenuhi berbagai kebutuhan perawatan. Diantaranya sebagai insektisida racun kontak pada beberapa kebutuhan di bawah ini:
Bangunan Rumah dan Pemeliharaan Gedung
- Rayap tanah
- Kecoak dan serangga tanah lainnya
Industri Pengolahan Kayu, Bambu, Rotan dll
- Rayap kayu kering
- Kumbang bubuk kayu kering (powder post wood beetle)
Secara teknis, produk insektisida kayu berkualitas ini memiliki data sebagai berikut:
- Bahan Aktif : Cypermethrine 100 g/kg
- Toksikologi: LD 50 Oral (tikus) 2308mg/kg BB; Dermal (tikus) > 7120.mg/kg BB
- Cara kerja : Racun kontak dan lambung
- Formulasi : Emulsifible Consentrate (EC)
- Korosifitas : Tidak korosive
- Kelas bahaya : II (bahaya)
- Stabilitas : 2 tahun.
Cara Pemakaian
Agar pemakaiannya memberikan hasil terbaik, Anda perlu memperhatikan hal-hal penting yang mempengaruhi hasilnya. Seperti hal-hal berikut ini:
- Formulasi larutan
Biocide Insecticide merupakan bahan insektisida racun kontak konsentrasi tinggi, untuk menerapkannya sebagai bahan anti serangga kayu dan bangunan perlu dibuat larutan dengan konsentrasi 0,1% sampai dengan 0,2%.
Dalam membuat larutan insektisida Biocide ini, pastikan yang digunakan adalah air bersih dengan PH air ± 7. Jaga nilai pH larutan dibawah 7 (asam) selama pemakaian dan penyimpanan.
- Metode Aplikasi Larutan Permethrine 125EC
Untuk treatment pengawetan kayu dan bangunan, larutan insektisida kayu dari Biocide ini dapat diterapkan dengan berbagai metode antara lain:
- Treatment pengawetan kayu sistem vakum tekan.
- Treatment Pengawetan kayu sistem perendaman.
- Melalui Treatment Pengawetan kayu sistem kuas.
- Treatment Pengawetan kayu sistem sprayt.
- Pengendalian rayap tanah dengan metode pipa injeksi pada bangunan.
- Dan lain sebagainya
Treatment Pengawetan Kayu dengan Sistem Vacuum Tekan
Sistem vacum tekan merupakan cara aplikasi treatment pengawetan kayu yang paling direkomendasikan untuk bahan anti serangga jenis racun kontak seperti insektisida kayu berkualitas dari Biocide. Berikut langkah-langkah cara treatment pengawetan kayu dengan sistem vacuum tekan:
- Buat larutan permethrine sesuai dengan petunjuknya.
- Masukan larutan dalam tabung bahan treatment dan operasikan mesin vacum tekan sesuai dengan petunjuk operasional mesin yang disarankan dengan baik dan benar.
Pengawetan Kayu dengan Sistem Perendaman
Cara aplikasi insektisida kayu Biocide dengan sistem perendaman dapat dilakukan jika tidak memungkinkan dilakukan dengan mesin vacuum tekan.
- Buat larutan permethrine sesuai dengan petunjuk mengenai formulasi Biocide Insecticide dengan Cypermethrine 100 EC.
- Rendam kayu yang akan diawetkan dengan larutan Cypermenthrine 100 EC.
- Untuk kayu kayu sawtimber basah, rendam dalam larutan 0,1% sampai dengan 0,2 Biocide Insecticide, sampai benar-benar terendam sempurna dam biarkan hingga kurang lebih 30 menit. Lama perendaman tergantung sifat porositas dan jenis kayu, semakin lama proses perendaman semakin jauh penetrasi obat pengawet yang dapat masuk.
- Lakukan proses pengeringan kayu sampai mencapai kelembaban kayu nisbi atau MC kayu standard industri.
Pengendalian Rayap Tanah dengan Metode Pipa Injeksi pada Pondasi Bangunan
Instalasi Pipa Injeksi
Sebelum menerapkan metode ini, Anda perlu melakukan instalasi pipa injeksi dengan ketentuan sebagai berikut:
- Pasang pipa PVC diameter 1 cm di sepanjang pondasi bangunan.
- Pipa dipasang di atas pondasi bangunan dibawah permukaan laintai dengan knop yang akan muncul diatas permukaan lantai.
- Sepanjang pipa dibuat lubang kanan kiri dengan jarak 20-30 cm.
Membuat larutan Biocide Insecticide
Gunakan formulasi larutan sebagai berikut:
- Gunakan minyak tanah atau kerosi sebagai perlarut.
- Buat larutan insektisida kayu Biocide dengan konsentrasi 0,2%.
Menginjeksi larutan ke dalam Pipa
- Suntikkan larutan insektisida dengan menggunakan mesin pompa vacum tekan dan pastikan seluruh pipa telah terisi larutan Biocide Insecticide.
- Injeksi dilakukan melalui lubang knop yang telah terpsang di atas permukaan lantai
- Injeksi sebaiknya dilakukan selama 6 bulan sekali pada awal musim hujan dan awal usim kemarau.
Penyimpanan dan Petunjuk Keamanan
Jika sudah selesai menggunakan insektisida kayu Biocide, Anda bisa menyimpan sisa produk yang belum terpakai. Sebaiknya, simpanlah di tempat yang sejuk dan terlindungi dari sinar matahari langsung, panas api, dan kelembaban.
Tutuplah rapat-rapat jika sedang tidak digunakan. Jangan lupa, simpan di lokasi yang jauh dari jangkauan anak-anak agar lebih aman.
Pemakai langsung produk ini harus menggunakan pakaian lengan panjang, celana panjang, masker, sarung tangan, kacamata pelindung, dan sepatu. Jangan makan, minum, atau merokok sewaktu bekerja.
Di Manakah Anda Bisa Mendapat Produk untuk Perawatan Pagar Kayu Berkualitas?
Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut atau pemesanan mengenai produk ini, silahkan hubungi HotLine kami di sini : HotLine Bio. Atau melaui e-mail di [email protected].
Anda dapat membeli seluruh varian produk dari Bioindustries secara online melalui beberapa kanal marketplace kami berikut ini:
Anda juga bisa membeli seluruh produk dari Bioindustries secara langsung di beberapa service point kami berikut ini:
Bio Center Yogyakarta
Jl. Sidikan 94, Surosutan, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia 55162
Phone / fax: 0274 388301
Hp / WhatsApp: Klik Di Sini
e-mail: [email protected]
Bio Service Point Jepara
Jl. Raya Kudus Km. 9, Ngabul, Tahunan, Jepara, Jawa Tengah 59417
Phone: 0291 598992
e-mail: [email protected]
Bio Service Point Cirebon
Jl. Escot No.42 RT.014/RW.04, Desa Tegalwangi, Weru, Cirebon, Jawa Barat 45154
Phone: 0231 320759
e-mail: [email protected]