Cara menghilangkan rayap di rumah tentu hal yang penting untuk diketahui, terutama bagi Anda yang banyak menggunakan material kayu.
Mengingat keberadaan rayap yang bukan hanya pada kayu tapi juga tembok bahkan hingga di bawah lantai membuat Anda wajib waspada. Rayap bisa muncul dan menyerang berbagai benda di rumah Anda.
5 Cara Menghilangkan Rayap di Rumah
Meski sering muncul sebagai koloni dan hasil serangannya juga menimbulkan kerusakan cukup parah, bukan berarti rayap tidak bisa ditangani. Rayap masih bisa dibasmi dengan berbagai cara yang tentu harus Anda coba.
Ada beragam cara yang bisa dilakukan untuk mengilangkan rayap di rumah. Berikut ini 5 cara di antaranya.
1. Bersihkan dan Jemur Perabotan atau Furniture Berbahan Kayu
Cara pertama sekaligus yang paling mudah untuk dilakukan bisa Anda mulai dengan hal ini. Dengan cara membersihkan dan menjemur seluruh perabotan atau furniture yang berbahan kayu. Cara ini sangat bisa dilakukan dengan mudah dan sebaiknya rutin untuk mendapat hasil terbaik.
Jika Anda sudah mengetahui ada rayap di rumah Anda, maka cara ini adalah upaya pertama yang wajib dilakukan. Mengingat rayap sangat menyukai benda dengan bahan dasar kayu.
Anda bisa membersihkan furniture dengan mudah dan cepat. Hanya perlu menggunakan kain dan kemoceng yang kering untuk membersihkan debu yang menempel pada permukaan maupun sudut-sudut furniture.
Rayap akan senang muncul akibat kondisi lingkungan yang lembab dan kotor. Oleh karena itu, sebaiknya rutin untuk membersihkan dan menjemur mebel. Penjemuran bisa meningkatkan suhu hingga batas yang cukup ekstrem dan hal tersebut tidak disukai rayap.
2. Menggunakan Jebakan Kardus
Cara kedua bisa Anda lakukan dengan menggunakan jebakan kardus untuk mengatasi rayap. Penggunaan cara ini sebaiknya dilakukan jika Anda sudah mengetahui posisi rayap sehingga akan lebih efektif.
Untuk melakukan cara ini Anda hanya butuh menggunakan kardus yang sudah dibasahi. Lalu letakkan pada lokasi yang menjadi sarang rayap. Entah itu pada retakan tembok, bagian dalam lemari kayu, permukaan meja, maupun lokasi lainnya.
Setelah rayap menempel pada kardus yang sudah dibasahi, kemudian bawa kardus tersebut untuk dijemur di bawah terik sinar matahari. Untuk memastikan rayap benar-benar mati, lakukan cara jebakan seperti yang sudah dijelaskan.
Penggunaan jebakan kardus bisa dilakukan berkali-kali hingga rayap benar-benar hilang.
3. Suhu Ruangan
Anda bisa memanfaatkan pengaruh suhu ruangan terhadap ketahanan hidup serangga pemakan kayu. Rayap sangat sensitif terhadap pengaruh suhu, baik pada suhu ekstrem tinggi maupun rendah.
Suhu yang ekstrem akan membuat daya tahan hidup rayap melemah sehingga kinerjanya untuk menggerogoti kayu maupun tembok juga akan melemah. Jika Anda menggunakan AC pada ruangan yang dicurigai telah diserang oleh rayap, Anda bisa melakukan cara ini.
Anda bisa menurunkan suhu ruangan sampai tingkatan paling maksimal, sehingga suhu dalam ruangan menjadi sangat dingin. Atau jika Anda tidak menggunakan AC namun memiliki banyak jendela dan ventilasi, Anda bisa memanfaatkannya sebaik mungkin.
Rutin buka jendela agar cahaya matahari bisa masuk dengan mudah. Pastikan ventilasi di ruangan bekerja dengan baik agar rayap bisa lebih cepat diatasi.
4. Gunakan Asam Borat
Cara keempat, Anda bisa menggunakan asam borat untuk membasmi rayap. Asam borat atau boraks memang bukanlah termasuk pestisida yang bisa langsung membunuh rayap. Namun, setelah terpapar boraks rayap akan kesulitan untuk mencerna makanan dan menyerap nutrisi.
Setelah rayap mengalami kesulitan untuk mencerna nutrisi dan makanan, rayap akan berhenti memakan kayu. Prosesnya berjalan secara perlahan-lahan, sehingga setelah larutan asam borat atau boraks disemprotkan sebaiknya segera bersihkan rayap yang mulai limbung.
Cara ini akan lebih efektif untuk membasmi rayap di rumah Anda meski kinerjanya berjalan perlahan-lahan. Namun cukup mudah dan aman dilakukan selagi Anda menggunakan APD saat proses penyemprotan boraks.
5. Menggunakan Air Sabun
Cara kelima yang bisa Anda lakukan untuk membasmi rayap di rumah dengan mudah adalah menggunakan air sabun. Anda bisa memanfaatkan air sabun yang mengandung bahan kimia yang juga tidak disukai rayap.
Anda bisa menggunakan aneka jenis sabun seperti sabun mandi, sabun cuci piring, ataupun sabun untuk pembersih lantai. Cukup dicampurkan dengan air lalu bisa langsung diaplikasikan pada perabotan atau bagian-bagian rumah Anda yang menjadi sarang rayap.
Menghilangkan Rayap di Rumah dengan Pengawet Kayu
Selain kelima cara di atas, ada 1 cara lagi yang sangat efektif untuk membasmi rayap. Cara tersebut adalah dengan menggunakan produk pengawet kayu yang berfokus untuk mengatasi masalah rayap.
Namun, dalam memilih bahan pengawet (insektisida) ini, ada standar kualitas yang harus terpenuhi agar efektifitas kinerjanya bisa mengatasi dan membasmi rayap di rumah Anda. Dari beragam merek bahan pengawet kayu yang dijual di pasaran, tidak semuanya memiliki kualitas terbaik.
Untuk itu, diperlukan pengetahuan mengenai bahan aktif apa yang sebaiknya terkandung di dalam produk sejenisnya. Sebagai rekomendasi, kami menyarankan untuk menggunakan Biocide Insecticide sebagai produk insektisida yang berkualitas.
Biocide Insecticide Sebagai Insektisida yang Efektif untuk Membasmi Rayap
Penggunaan Biocide Insecticide sangat optimal bekerja dalam menghilangkan rayap di rumah Anda. Bisa digunakan untuk mencegah ataupun mengatasi rayap yang menyerang furnitur kayu juga tembok rumah Anda.
Biocide Insecticide bisa pula diaplikasikan dengan metode vakum tekan sehingga bisa mengatasi rayap yang berada di bawah permukaan lantai rumah Anda. Rayap di bawah tanah bisa diatasi menggunakan produk dari PT Bio Industri ini.
Mengandung Cypermethrine 100 Ec, anti rayap ini akan bekerja dengan metode racun kontak yang mematikan rayap dengan cara membunuh rayap dengan menyerang lambungnya terlebih dahulu sehingga rayap tidak akan nyaman mencerna makanan. Setelah terjadi kontak, rayap akan terbunuh perlahan-lahan.
Produk ini bisa digunakan secara rutin sebagai anti hama sekaligus produk perawatan anti rayap. Cukup dilarutkan menggunakan air bersih, Anda sudah bisa mengaplikasikan Biocide Insecticide untuk menghilangkan rayap di rumah.
Di Manakah Anda Bisa Mendapat Produk Ini Sesuai Cara Menghilangkan Rayap di Rumah?
Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut atau pemesanan mengenai produk ini, silahkan hubungi HotLine kami di sini : HotLine Bio. Atau melaui e-mail di [email protected].
Anda dapat membeli seluruh varian produk dari Bioindustries secara online melalui beberapa kanal marketplace kami berikut ini:
Anda juga bisa membeli seluruh produk dari Bioindustries secara langsung di beberapa service point kami berikut ini:
Bio Center Yogyakarta
Jl. Sidikan 94, Surosutan, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia 55162
Phone / fax: 0274 388301
Hp / WhatsApp: Klik Di Sini
e-mail: [email protected]
Bio Service Point Jepara
Jl. Raya Kudus Km. 9, Ngabul, Tahunan, Jepara, Jawa Tengah 59417
Phone: 0291 598992
e-mail: [email protected]
Bio Service Point Cirebon
Jl. Escot No.42 RT.014/RW.04, Desa Tegalwangi, Weru, Cirebon, Jawa Barat 45154
Phone: 0231 320759
e-mail: [email protected]